Fix! Pemerintah Tetapkan Libur Idul Adha Jadi 3 Hari

Insight Cybermedia- Pemerintah telah memastikan penambahan jumlah hari libur Idul Adha menjadi tiga hari. Ini terjadi setelah ketiga menteri mengumumkan keputusan bersama yang telah disahkan pada 16 Juni.

Tiga hari libur itu meliputi satu hari libur nasional yakni Idul Adha pada Kamis 29 Juni dan dua hari cuti bersama yakni Jumat 28 Juni dan Sabtu 30 Juni 2023. Cuti bersama dua hari itu menghadirkan long weekend dari Rabu hingga Minggu.

Dilansir dari detik.com keputusan cuti bersama itu diteken oleh tiga menteri, yakni Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, MenPAN-RB Abdullah Azwar Anas, dan Menaker Ida Fauziyah.

"Iya (sudah fix)," kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas saat ditanya awak media di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (20/6).

Sebelumnya pemerintah telah menetapkan tanggal 1 Dzulhijjah jatuh pada Selasa (20/6). Keputusan ini ditetapkan oleh menteri agama Yaqut Cholil Qoumas setelah menggelar sidang isbat pada Minggu (18/6). 

Atas dasar ini, Idul Adha jatuh pada Kamis (29/6). Sedangkan Muhammadiyah menetapkan Idul Adha jatuh pada Rabu (28/6).



Ike Srilopita Nurdianti / Insight

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo