Bandung, Insight- Pasar Malam di Bandung Timur tepatnya di Jl. A.H. Nasution, Pasanggrahan, Kec. Ujung Berung, Kota Bandung, Jawa Barat. Pasar malam ini bisa dijadikan tempat rekreasi atau sekedar untuk mencari hiburan.
Jam operasional Pasar Malam ini mulai pukul 14.00 WIB hingga jam 24.00 WIB. Pasar Malam ini selalu ramai diserbu warga, mulai dari anak- anak hingga dewasa. Karena, Di pasar malam ini banyak sekali permainan seperti kincir angin, kora- kora, ombak banyu, komedi putar, hingga beragam wahana lainnya.
Selain berbagai permainan di pasar malam juga terdapat lapak jualan pakaian dan souvenir serta berbagai stand kuliner yang memanjakan lidah seperti sosis bakar, cumi bakar, suki, baso pedas dan beragam aneka kuliner lainnya.
Pengunjung menganggap adanya Pasar Malam ini bukan hanya menjadi tempat hiburan saja tetapi menjadi tempat nostalgia ketika masa kecil.
"Udah jarang sekarang ada Pasar Malam jadi nostalgia ingat waktu kecil naik wahana yang ada di Pasar Malam", kata Luhana, salah satu pengunjung. Rabu(24/05/2023)
Harga karcis untuk menikmati berbagai wahana yang ada di Pasar Malam ini juga cukup murah meriah hanya Rp. 10.000 per satu permainan mereka bisa bersenang- senang.
Salah satu wahana yang menjadi favorit adalah kora- kora karena bisa berteriak untuk mengekspresikan keseruan wahana ini dengan sensasi menegangkan sekaligus menyenangkan. Selain itu bermain di Pasar Malam juga menjadi pengalaman seru dan berkesan jika datang bersama pasangan atau keluarga.
Mike Ayu Anjani
UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Email : mikeayuanjani70@gmail.com
Instagram : Mayuanjani10
Tidak ada komentar
Posting Komentar